adalah tarian dari Jombang, Jawa Timur yang melambangkan jiwa, kepahlawanan. Ditarikan pada waktu menyambut para tamu. Penarinya umumnya pria, meski dapat juga dilakukan oleh wanita. Ciri khas penari ini pada hentakan kaki yang mengenakan gelang sehingga menimbulkan suara gemerincing.
Laboratorium Tari Remo didirikan tahun 1998 oleh Dini Ariati, Spd., salah seorang staf pengajar di Yayasan Kesenian Bina Tari Jawa Timur pimpinan Tri Broto Wibisono. Ajak anak-anak tercinta untuk mengunjungi tempat seni ini. Di sini mereka akan diajarkan beraneka ragam gaya Tari Remo yang cukup terkenal sering dilombakan dan diajarkan pada anak didik dengan cara yang menyenangkan.
Remo Tresnowati atau disebut juga Remo Gaya Putri. Remo Tresnowati bisa juga dipelajari oleh anak didik putra, tetapi menuntut kelenturan, kelincahan, dan gerakan yang lemah gemulai dari penarinya.Tari Remo merupakan tari selamat datang khas Jawa Timur, biasa digunakan untuk menyambut tamu kehadiran tamu. Selain itu tarian ini sering ditampilkan sebagai tari pembukaan dari kesenian ludruk atau wayang kulit khas Jawa Timur. Bentuk tarian ini ditandai dengan gerakan yang dinamis dan lincah, diiringi dengan alat musik gamelan yang terdiri dari Bonang, Saron, Gambang, Gender, Slentem, Sitar, Seruling, Ketuk, Kenong, Kempul, dan Gong dengan irama musik tradisional seperti Slendro, Gending Jula - Juli Surabaya, Tropongan; kadang-kadang diteruskan dengan Walang Kekek, Gedung Rancak, Krucilan atau kreasi baru lainnya.
Tata Gerak
Karakteristika dari Tari Remo yang paling utama yaitu gerakan kaki yang rancak dan juga dinamis. Adanya lonceng-lonceng pada pergelangan kaki sangat mendukung tarian ini. Lonceng tersebut berbunyi pada saat penari melangkah atau menghentak di atas panggung. Adapula gerakan lainnya seperti gerakan selendang atau sampur, ekspresi wajah, gerakan anggukan dan gelengan kepala serta kuda-kuda dari penari yang membuat tari remong ini sangat atraktif.
Tata Busana
Busana yang dipakai penari Remo mempunyai gaya yang beranekaragam, seperti Gaya Sawunggaling, Malangan, Jombangan dan Surabayan . Ada pula busana yang berbeda dipakai untuk Tari Remo gaya perempuan.
Pengiring
Tari Remong diiringi dengan musik gamelan, dimana alat musik gamelan tersebut adalah bonang barung/babok,kenong, gambang, slentem siter, kethuk, bonang penerus, gender, saron, seruling, kempul, dan juga gong. Jula-Juli dan Tropongan adalah irama yang mengiringi tari remo, selain irama tersebut tari remo ini dapat juga diiringan dengan gending Krucilan, Gedok Rancak, Walangkekek, atau gending-gending kreasi baru. Untuk pertunjukan ludruk, para penari biasanya menyelakan sebuah lagu di antara tariannya.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar