3/29/2013

Konstruksi bangunan rangka pada perumahan sederhana

Kekhususan konstruksi bangunan rangka terletak pada bangunan perumahan bertingkat. Karena sampai sekarang di Indonesia belum ada proyek perumahan sederhana yang bertingkat, kecuali yang tingkat dua (tipe maisonette), maka dalam buku ini diberikan sistem Neal Mitchell 1969, suatu sistem pembangunan perumahan sederhana yang bertingkat dan yang dibangun dengan empat elemen saja.

Sistem Neal Mitchell 1969 berdasarkan pada suatu raster sebesar 3.000 x 3.60/ 2.40 m dan dapat dilakukan untuk bangunan perumahan setinggi empat tingkat. Empat elemen dasar yang digunakan yaitu: tiang (bobot 70 kg) dan lembaran pelat lantai (bobot 100 kg), balok melintang (bobot 60 kg) seperti terlihat pada gambar berikut:
Empat Elemen Dasar
Perencanaan dilakukan atas dasar raster berikut 3.000 x 3.60/2.40 m dengan bagian tiang sebesar 12 x 15 cm dan tingginya 2,55 m (dari permukaan lantai sampai permukaan lantai berikut) atau 2,35 m tinggi ruang (di antara lantai dan langit-langit.

Pembangunan dilakukan seperti berikut: 1. Pondasi menurut raster sebagai pondasi umpak atau pondasi jalur beton bertulang; 2. Tiang-tiang didirikan; 3. Balok pendukung berkonsole dipasang di atas tiang tersebut; 4. Balok melintang dipasang di antara balok pendukung berkonsole; 5. Lembaran pelat lantai yang herfungsi sebagai bekisting loteng dipasang; 6. Loteng beton dicor. Lihat denah-denah dan isometri berikut:
Denah-denah dan isometri
Instalasi teknik umum dipasang pada/di dalam sebuah elemen khusus instalasi teknik yang terletak di samping kamar mandi/WC dan dapur. Elemen khusus tersebut berisi pipa air minum dan jikalau ada air panas, gas, listrik dan pipa kotoran beserta cerobong udara untuk sistem pembaharuan udara.

Tentu saja pada sistem bangunan rangka ini pembentukan denah tidak terbatas selama berada dalam raster yang tertentu. Sebagai contoh diperlihatkan semacam flat tipe maisonette (bertingkat dua) pada gambar di atas.

Pustaka
Rumah Sederhana Oleh Heinz Frick

Tidak ada komentar :

Posting Komentar